Balikpapan, 31 Maret 2025 – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Bhabinkamtibmas Kelurahan Manggar, Aipda Edy Wahyudi, melaksanakan monitoring lingkungan di wilayahnya pada hari Minggu (30/3) pukul 10.00 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi keamanan serta mendalami kebutuhan masyarakat menjelang perayaan Lebaran.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Edy Wahyudi berinteraksi dengan sejumlah pedagang ayam potong yang berlokasi di wilayah Batakan PJHI. Diketahui bahwa harga ayam potong di wilayah tersebut saat ini berkisar antara Rp 70.000 hingga Rp 75.000 per ekor, disebabkan oleh meningkatnya permintaan konsumen yang tinggi menjelang hari raya.
Selain memantau aktivitas perdagangan, Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga setempat. Aipda Edy Wahyudi mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan, seperti peredaran uang palsu, penipuan, dan premanisme yang sering meningkat selama perayaan Idul Fitri.
Ia juga mengimbau kepada warga untuk segera melaporkan kepada petugas keamanan atau menghubungi Call Center 110 Polresta Balikpapan jika menemukan hal-hal mencurigakan atau membutuhkan bantuan.
Kegiatan monitoring ini berlangsung dengan aman dan lancar, serta berhasil memperkuat hubungan antara petugas kepolisian dan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan menjelang serta pasca Idul Fitri.
Humas Polresta Balikpapan